Tuesday 19 November 2013

Ayah Hatsune Miku mendapatkan penghargaan Medal of Honor Blue Ribbon

Foto Hiroyuki Ito, sang kreator Hatsune Miku
Hiroyuki Ito, sang kreator atau "Ayah" dari karakter Hatsune Miku untuk aplikasi synthesizer virtual singing, Vocaloid, beberapa waktu yang lalu mendapatkan penghargaan Medal of Honor Blue Ribbon dari pemerintah Jepang. Penghargaan tersebut diberikan kepada Presiden dari Crypton Future Media Inc. tersebut pada tanggal 2 November 2013 lalu.

Menurut keterangan dari Cabinet Office, penghargaan Medal of Honor Blue Ribbon tersebut merupakan penghargaan bagi seseorang yang berhasil membuat sesuatu yang berguna bagi kesejahteraan masyarakat dan pendidikan. Ito sendiri menerima penghargaan tersebut karena berhasil membuat sesuatu yang 'keren' yang mampu mempromosikan kebudayaan Jepang ke seluruh penjuru dunia.
"Ini adalah sebuah kehormatan, tetapi kita tidak dapat mencapainya sendiri," ungkap Pria 48 tahun tersebut seperti dikutip dari ajw.asahi.com. "Bersama-sama, dengan begitu banyak kreator aktif yang bekerja di Internet, sebuah 'even' yang dikenal dengan Hatsune Miku telah tercipta."
Hiroyuki Ito sendiri merupakan seorang pencinta musik yang senang bermain gitar listrik sejak masih duduk di bangku SMA. Kemudian, setelah lulus ia melanjutkan study nya di Fakultas Hokkai Gakuen University of Economics. Di sanalah Ito mulai tertarik dengan dunia pemrograman komputer.

Itu mulai memasukkan berbagai jenis suara dari sekelilingnya ke dlaam komputer untuk membuat sebuah musik. Kemudian dia mendirikan perusahaan Crypton Future Media pada tahun 1995 untuk menjual sound effect untuk broadcaster dan perusahaan film. Sejak saat itu, bisnisnya terfokus pada sound.

Tidak seperti instrumen musik, suara manusia terkenal sangat sulit untuk diproduksi ulang di komputer. Namun Crypton Future Media berhasil merilis Hatsune Miku pada tahun 2007 yang berbasis pada Vocaloid song synthesizer application yang aslinya dibuat oleh Yamaha Corp pada tahun 2003.

Nama Hatsune Miku sendiri merupakan gabungan dari beberapa kosakata Jepang yaitu "Hatsu" artinya "Pertama", "ne" artinya suara, dan "Miku" yang normalnya disebut "Mirai" yang berarti masa depan. Sehingga Hatsune Miku berarti "Suara pertama dari masa depan".

Hatsune Miku sendiri digambarkan sebagai seorang gadis remaja berusia 16 tahun yang memiliki tinggi badan 158 cm, rambut panjang berwarna biru, dan... yah begitulah pokoknya, he. Suara Hatsune Miku sendiri merupakan bentuk tiruan dari hasil analisis suara milik seorang artis Jepang yang bernama Saki Fujita. Keren kan??? ^_^

Sumber : ajw.asahi.com

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons