Apa Yang Sebenarnya Eustass Kid Ambil Dari Wilayah Big Mom???
Pada manga one piece chapter 928, Eustas Kid memberikan klarifikasi kepada Caribou, bahwa lengan kirinya tidak putus akibat bentrok dengan salah satu petinggi kelompok Bajak Laut Big Mom. Lengan kiri Kid, putus gara-gara bentrok dengan kelompok Akagami Pirates. Yang mana hal itu terjadi, jauh sebelum dirinya terlibat bentrok dengan kelompok Big Mom.
MADAM SHYARLY BENAR, LUFFY AKAN MENGHANCURKAN FISHMAN ISLAND
Saat singgah di Fishman Island, seorang cenayang bernama Madam Shyarly mendapatkan penerawangan kalau kelak Luffy Topi Jerami akan menghancurkan Pulau yang mereka huni. Atau mungkin lebih tepatnya, Luffy akan menjadi aktor utama dibalik kehancuran Fishman Island.
PREDIKSI HASIL AKHIR PERTARUNGAN ADMIRAL VS KOMANDAN PASUKAN REVOLUSI
Demi membebaskan Bartolomew Kuma dari perbudakan Celestial Dragon, 4 komandan pasukan revolusi yang terdiri dari Sabo, Morley, Linberg, dan Karasu bentrok secara terang-terangan dengan Admiral Greenbull dan Fujitora.
One Piece Magazine : 1 Orang Lagi Akan Bergabung Dengan SHP Setelah Jinbe
One Piece Magazine memang baru akan dirilis pada tanggal 16 September 2020 di Jepang. Namun beberapa bocoran informasi menarik yang terkandung di dalam majalah bulanan one piece tersebut sudah banyak beredar di dunia maya.Salah duanya adalah yang akan kita bahas dalam artikel kali ini.
7 Pertarungan unik di Dressrosa
Arc Dressrosa memiliki alur cerita yang sangat unik. Entah apa yang dipikirkan oleh Oda sensei, tetapi pertarungan-pertarungan di Dressrosa memiliki akhir yang berbeda-beda dan tidak disangka-sangka. Berbeda dengan Arc-Arc Onepiece sebelumnya yang endingnya musuh selalu kalah dengan jurus pamungkas, di Arc Dressrosa musuh dikalahkan dengan cara yang tidak disangka-sangka.
Wednesday, 20 June 2018
[ REVIEW ATTACK ON TITAN 106 ] RENCANA RAHASIA!!! ZEKE AKAN MEMAKAN EREN???
Sunday, 6 May 2018
EREN DITANGKAP!!! BEAST TITAN BERKHIANAT??? [REVIEW ATTACK ON TITAN 105 ]
Monday, 16 April 2018
BENARKAH ANNIE SUDAH DIMAKAN OLEH EREN???
Sunday, 8 April 2018
AKHIR TRAGIS WARHAMMER TITAN!!! WUJUD BARU ARMORED TITAN DAN COLOSSAL TITAN!!! [ REVIEW ATTACK ON TITAN 104 ]
Monday, 12 March 2018
[ REVIEW ATTACK ON TITAN 103 ] ACKERMAN MENGGANAS!!! BEAST TITAN DAN JAW TITAN JADI KORBANNYA!!!
Attack Titan sudah mencoba membetot-betot tubuh asli Warhammer Titan yang dilapisi kristal pelindung agar terputus dari penghubung tubuh Titannya.
Namun hasilnya Nihil.
Cara lain pun dilakukan. Mikasa mencoba memecahkan lapisan kristal tersebut dengan menembakkan tombak petir.
Penasaran dengan betapa kerasnya lapisan kristal tersebut, Attack Titan mencoba langsung mengunyahnya mentah-mentah.
Hasilnya, mulut Attack Titan langsung nyonyor seketika.
Pertarungan lain yang tidak kalah seru adalah pertempuran antara Beast Titan, Cart Titan, dan Jaw Titan melawan pasukan Scouting Legioun
Masih seperti yang dulu, Beast Titan memang masih terlalu buas untuk dihandle para scouting Legioun.
Dengan memanfaatkan pecahan-pecahan material bangunan yang ada di TKP, Beast Titan menembak jatuh banyak sekali para scouting legioun yang beterbangan menggunakan manuver gear.
Ditambah lagi, kini dia juga dibackingi oleh Cart Titan yang siap menembak jatuh siapapun yang mencoba menyerang bagian tengkuk Beast Titan.
Dan Jaw Titan juga tidak luput membiarkan seorang Scouting legioun pun mengancam para penembak jitu yang dibawa dipunggung Cart Titan.
Sungguh Trisula maut yang sangat mengerikan yang dimiliki oleh Pasukan Marley.
Tapi Pasukan Scouting Legioun tidak datang jauh-jauh ke Kerajaan Marley tanpa rencana yang matang.
Sesuai prediksi kami di Artikel Review yang sebelumnya, Armin memang sudah berada di area pelabuhan menunggu kedatangan armada angkatan lautnya kerajaan Marley yang dipanggil secara darurat untuk melindungi kerajaan.
Dan ketika armada-armada tersebut sudah standby di pelabuhan. JEGER!!!! Armin berubah menjadi Collosal Titan dan menghancurkan setiap armada tempur yang ada.
Efek dari serangan Colossal Titan tersebut tidak hanya membuat kekuatan tempur Marley menyusut drastis.
Tetapi juga mempengaruhi psikologis para tentaranya. Termasuk para Titan Shifter-nya.
Galliard atau Jaw Titan begitu tersulut emosi ketika mengetahui kekuatan Collosal Titan yang dulu dimiliki Bertold digunakan untuk menghancurkan angkatan laut Marley.
Strategi bertahan dan menyerangnya Trisula Maut Marley, Beast Titan, Jaw Titan, dan Chart Titan pun langsung berantakan begitu Jaw Titan terpancing emosi dan langsung menyerang Attack Titan.
Tapi yang menghadangnya bukan sembarangan orang. Mikasa Ackerman sudah pasang kuda-kuda untuk mencincang Jaw Titan seperti yang dilakukan oleh Levi di chapter sebelumnya.
Tidak cukup hanya sampai disitu, prediksi kami selanjutnya ternyata juga benar-benar terjadi.
Levi Ackerman berhasil menuntaskan balas dendamnya dengan merobohkan Beast Titan, memanfaatkan kelengahan Beast Titan akibat terprovokasi oleh ledakan di pelabuhan dan tindakan Jaw Titan yang diluar kontrol.
Kekacauan tersebut pun dimanfaatkan oleh para Scouting Legion untuk menggempur Chart Titan beserta para sniper yang menungganginya.
Dan meski agak sedikit berbeda dengan prediksi kami sebelumnya, Reiner Braun benar-benar muncul dalam kondisi yang bingung ingin membela Marley atau Eldian.
Tapi kami tak menyangka kalau kondisi psikis-nya yang down, bisa membuat kemampuan regenerasinya sebagai Titan Shifter menjadi tumpul.
Ini adalah informasi terbaru tentang kekuatan Titan Shifter yang baru dijelaskan dalam chapter ini.
Dan ngomong ngomong soal informasi terbaru tentang kekuatan Titan Shifter, di chapter ini, kita juga diperlihatkan kemampuan lain dari Founding Titan, Eren.
Teryata, berkat kekuatan Founding Titan yang dimilikinya, Eren bisa menciptakan tubuh Attack Titan baru, setelah sesaat keluar dari tubuh Attack Titan yang pertama.
Eren tidak perlu menunggu sampai tubuh Titan Shifter-nya yang lama menguap hilang, untuk bisa menciptakan tubuh Titan Shifter yang baru.
Seolah-olah tubuh Titan itu hanya sebuah clone yang dia ciptakan, dan bisa dia tinggalkan sesuka hati untuk kemudian menciptakan clone yang lain.
Dengan tumbangnya Beast Titan, Jaw Titan, dan Beast Titan, serta hancurnya armada angkatan laut Marley, otomatis kini nasib pasukan Marley hanya tertumpu pada kekuatan Warhammer Titan.
Bagaimana cara Eren dan para Scouting Legion mengalahkan kekuatan menakjubkan Warhammer Titan?
Kuncinya hanya ada satu, yaitu menemukan cara untuk memecahkan lapisan kristal yang melindungi tubuh asli Warhammer Titan.
Dan karena lapisan kristal ini sama dengan lapisan kristal yang membungkus tubuh Annie Leonhart, si Female Titan, kemungkinan besar di chapter berikutnya akan ada cerita flashback saat para ilmuwan di Paradise Island mencoba menemukan cara untuk memecahkan lapisan kristal yang membungkus tubuh Annie.
Kira-kira lapisan kristal yang membungkus tubuh Annie sudah berhasil dipecahkan belum ya?
Jika sudah, seharusnya saat ini kekuatan Female Titan sudah berhasil direbut oleh Scouting Legion, dan ikut dalam penyerbuan ke kerajaan Marley.
Tapi sampai saat ini, belum ada tanda-tanda kalau kekuatan Female Titan akan muncul kembali dalam pertempuran di Kerajaan Marley.
Jadi, kemungkinan besar, para ilmuwan di Paradise Island masih belum bisa menemukan cara untuk memecahkan lapisan kristal yang membungkus tubuh Annie.
Yang itu juga berarti kalau Eren dan para Scouting Legion masih belum punya solusi untuk mengalahkan Warhammer Titan.
Dan prediksi kami, mereka baru akan menemukan cara untuk memecahkan kristal tersebut dalam pertempuran di kerajaan Marley ini.
Piye menurutmu cah?
Friday, 16 February 2018
[ REVIEW ATTACK ON TITAN 102 ] GREAT TITAN WAR II SUDAH DIMULAI!!!
Tuesday, 14 November 2017
Sekuat apakah Warhammer Titan? [ CHAPTER 99+ ]
Jika Titan yang mereka ciptakan bisa dipakai untuk berperang, itu berarti masing-masing dari Titan buatan tersebut juga setidaknya memiliki sedikit kecerdasan untuk mematuhi perintah pimpinan.
Bahkan dari apa yang selalu digambarkan selama ini, para Titan yang berperang dalam Great Titan War justru digambarkan cukup cerdas untuk menggunakan senjata seperti pedang, tameng, dan tombak.
Sangat jauh berbeda dengan Titan Titan liar yang keluyuran di Paradise Island saat ini.
Kami pun berspekulasi kalau cairan tulang belakangnya Willy Tybur juga bisa dipakai untuk membuat serum Titan yang bisa menciptakan Titan Titan liar yang tidak hanya bisa aktif di malam hari serta patuh kepadanya, tetapi juga cukup cerdas untuk menggunakan senjata.
Namun kami tidak yakin kalau Titan Titan hasil rekayasa tersebut juga memiliki kemampuan untuk melakukan pengerasan tubuh seperti Titan-Titan yang digunakan oleh King Fritz untuk membangun dinding raksasa di Paradise Island.
Jika Titan-Titan yang diciptakan dari cairan tulang belakang keluarga Tybur juga bisa melakukan pengerasan, rasanya, kerajaan Marley tidak perlu repot-repot menyusup ke Paradise Island untuk mencuri kekuatan Founding Titan yang diwarisi oleh keluarga Fritz atau keluarga Reiss.
Jadi kesimpulannya, satu, kami rasa Warhammer Titan adalah satu-satunya Titan yang bertarung menggunakan senjata, yaitu palu raksasa yang diwariskan secara turun temurun.
Dua, saat berubah menjadi Warhammer TItan, kami rasa Willy Tybur tidak akan kehilangan kecerdasannya sebagai manusia. Meskipun tubuhnya sudah berubah menjadi monster Titan, tetapi otaknya tetap berpikiran cerdas seperti manusia.
Bahkan bukan mustahil jika Warhammer Titan juga mampu berbicara lancar menggunakan bahasa manusia.
Tiga, cairan tulang belakang keluarga Tybur yang mewarisi kekuatan Warhammer Titan, saat ini Willy Tybur, bisa dipakai untuk menciptakan Titan-Titan yang tidak hanya bisa aktif di malam hari serta patuh kepadanya, tetapi juga cukup cerdas untuk menggunakan senjata.
Dan karena saat ini Willy Tybur merupakan satu-satunya pengguna kekuatan Titan Shifter yang merupakan seorang bangsawan Eldia murni, maka di atas kertas, Warhammer Titan merupakan Titan Shifter terkuat dan tercerdas saat ini.
Bagaimana menurut kalian???
Terima kasih sudah mampir ke channel kami. Jangan lupa Like, Share, dan Subscribe jika menurut kalian video-video kami cukup menarik untuk ditonton.
Sampai ketemu lagi dalam video kami yang beirkutnya. And See Ya!!!
Sunday, 7 May 2017
Inilah alasan kenapa Titan di sekitar kastil Utgard dapat beraktivitas dimalam hari!
Wednesday, 8 June 2016
7 Kemiripan Koutetsujou No Kabaneri dengan Shingeki No Kyojin
Tuesday, 26 January 2016
Ternyata ada Titan yang lebih besar dari Colosal Titan
ROD REISS TITAN |