Showing posts with label Black Clover. Show all posts
Showing posts with label Black Clover. Show all posts

Sunday, 9 September 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 172 ] ANAK-ANAK NAKAL BLACK BULL SIAP NGISRUH LAGI!!!

Yes!!! Lagi-lagi sesuai dugaan kami, Salamander yang saat ini mendampingi Fuegoleon ternyata memang Salamander yang sama dengan yang dulu dimiliki oleh Fana. Dan sesuai yang kami perkirakan, hanya ada satu spirit magic untuk satu elemen sihir, dan dia akan memilih tuannya sendiri, yang besar kemungkinan merupakan penyihir terkuat yang menggunakan elemennya. Saat ini Fuegoleon adalah pengguna sihir api terkuat karena dia terpilih untuk menjadi tuannya roh api, Salamander. Dan Yuno adalah penyihir angin terkuat karena terpilih untuk menjadi majikannya roh angin, Bell. Dengan asumsi demikian, bisa jadi sebenarnya setiap elemen sihir memiliki satu spirit magic. Hanya saja tidak setiap pengguna elemen yang bersangkutan, ada yang cukup...

Monday, 3 September 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 171 ] RAJA SINGA API FUEGOLEON, BANGKIT DARI KUBUR!!!

Sesuai dugaan kami pada video review yang sebelumnya, orang yang akan datang menolong Leo adalah kakaknya, Fuegoleon. Tapi kami tidak habis pikir kalau Fuegoleon akan datang dengan kekuatan baru yang jauh lebih dahsyat dari sebelumnya. Setelah secara misterius bisa bangkit dari koma, kini Fuegoleon memiliki seekor spirit magic bertipe api berjenis Salamander. Spirit magic-nya Fuegoleon ini terlihat sama persis dengan spirit magic-nya Fana, salah satu dari 3 Third Eye. Mungkinkah ini berarti kalau Fana yang saat ini merupakan salah satu reinkarnasi Elf, sudah tidak lagi memiliki spirit magic Salamander??? Atau dia masih memilikinya, sehingga saat ini ada dua Salamander yang berkeliaran di Clover Kingdom??? Kalau menurut...

Saturday, 25 August 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 170 ] MUSUH LAMA MUNCUL KEMBALI

Dugaan kami ternyata salah besar, Yami kalah telak dalam adu kekuatan melawan Charlote Roselei versi reinkarnasi Elf. Serangan terkuat Yami di ending chapter 169, ternyata hanya mengenai pelindung lengannya Roselei, dan sama sekali tidak menggores tubuh indahnya. Kondisi yang lumayan timpang justru terjadi kepada Yami. Meskipun terlihat tidak mengalami luka yang fatal baik fisik maupun mental, tetapi Yami sempat terkubur dalam reruntuhan hingga beberapa waktu lamanya. Anehnya, Roselei meninggalkan lokasi pertempuran begitu saja seolah semuanya sudah selesai. Padahal seharusnya sebagai seorang reinkarnasi Elf, dia bisa merasakan pancaran mana dari seseorang sekecil apapun itu. Apalagi kondisi Yami terlihat masih segar...

Saturday, 18 August 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 169 ] AKHIRNYA RATU TSUNDERE DIKOPLOK JUGA!!!

Ibu kota kerajaan Clover terancam berubah menjadi hutan mawar berduri, lantaran kapten skuad Blue Rose, Charlotte Roselei yang kini berada dibawah pengaruh sihir reinkarnasi bangsa Elf, sedang melampiaskan amarahnya kepada Yami Sukehiro. Kekuatan Roselei yang disebut-sebut sebagai ksatria sihir wanita terkuat di kerajaan Clover ini, menjadi berlipat-lipat lebih kuat lagi setelah tubuhnya dikendalikan oleh Elf. Hal ini membuat Yami yang sebelumnya selalu bertarung santai menghadapi si ratu Tsundere ini, harus bekerja ekstra untuk bisa menanganinya tanpa perlu membunuhnya. Apalagi saat ini posisinya juga tidak terlalu menguntungkan karena dia juga harus memikirkan keselamatan penduduk dan infrastruktur ibu kota. Satu hal yang...

Wednesday, 8 August 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 168 ] Haruskah si Ratu Tsundere dikoplok juga???

Manga Black Clover chapter 168 dimulai dengan tampilan Google Maps yang memperlihatkan lokasi Asta, Yuno dan para penyihir lainnya yang sedang berperang di Clover Kingdom. Dari Map tersebut akhirnya kita tahu kalau posisi Licht saat ini sudah sangat dekat dengan Istana kerajaan Clover. Disusul Patri yang sepertinya mulai mencoba melakukan over laps dengan kecepatan cahayanya, sementara dibelakangnya, Megazord Black Bull langsung melakukan overlaping masuk ke area kerajaan menggunakan sihir teleportasinya Valtos. Yang menarik adalah posisi Yuno. Posisinya menyimpang dari keramaian. Nih anak kesasar nih! Padahal di chapter 160, Yuno mengatakan kalau dia merasakan ada dua pancaran energi Elf di depannya. Sehingga dia memutuskan...

Saturday, 23 June 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 162 ] ASTA vs LUCK!!!

Kehadiran Asta yang tidak terduga meningkatkan harapan baru bagi Magna dan Vanesha untuk dapat menyadarkan Luck dari pengaruh sihir reinkarnasi bangsa Elf. Seperti yang kita tahu, untuk saat ini kekuatan Pedang iblis ketiga Asta adalah satu-satunya tool yang bisa menetralkan sihir terlarang tersebut, seperti yang pernah diperlihatkan pada manga chapter 159 lalu. Dan untuk menghadapi Luck yang kini menyebut dirinya sebagai Lufuru, yang wujudnya saat ini terlihat seperti dewa petir dalam mitologi Jepang, Asta langsung masuk ke mode Black Form. Mampukah Asta menghandle kekuatan dan kecepatan Luck yang kini mengalir kekuatan Elf ditubuhnya? Pertarungan antara Iblis vs Peri pun kembali dimulai! Manga Black Clover chapter 162,...

Monday, 11 June 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 160 ] LUCK VS MAGNA!

Pengejaran markas besar reinkarnasi para Elf masih terus berlanjut di manga Black Clover chapter 160 ini.  Asta dan Yuno yang sudah menyelesaikan urusan mereka di Desa Hage, langsung terbang kembali untuk mengejar ketertinggalan mereka dari para senior. Sayangnya mereka harus terbang ke arah yang berbeda, karena Yuno merasakan ada dua lokasi yang terdapat pancaran mana Elf. Dimana salah satunya ternyata dipancarkan oleh Luck, yang kini tubuhnya dikendalikan oleh seorang reinkarnasi Elf yang bernama Lufuru. Disebuah kota yang kini sudah porak poranda, takdir seolah mempermainkan nasibnya. Di depan Luck, berdiri Vanesha dan Magna, rekan satu skuadronnya di Black Bull, yang sudah siap untuk menghentikan keanarkisannya. Bisa...

Saturday, 2 June 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 159 ] KEKUATAN PEDANG IBLIS KETIGA ASTA!!!

Asta dan Yuno akhirnya memutuskan untuk turun di desa Hage, kampung halaman mereka, ditengah pengejaran markas White Night Demon Eye yang ternyata melintasi desa 3T, Terluar, Terdepan, Tertinggal tersebut. Kedatangan mereka di desa Hage tepat pada waktunya sebelum seorang reinkarnasi Elf yang menggunakan sihir mokuton, maksud kami sihir tumbuh-tumbuhan, menghabisi gadis impiannya Asta, suster Lily. Cara datang yang super keren tersebut tak pelak membuat suster Lily dan anak-anak panti tercengang setengah tak percaya. Dua anak desa alumni panti mereka kini telah berevolusi menjadi seorang ksatria sihir yang sangat hebat. Dan disaat yang tepat pulang ke kampung halaman sebagai seorang Hero! Kedatangan mereka memang sangat tepat...

Sunday, 13 May 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 156 ] BANGKITNYA LICHT DAN MUNCULNYA PEDANG ANTI SIHIR KE-3!!!

Melihat reinkarnasi Elf Klaus dan Hamon yang tumbang terkena satu serangan gabungannya Asta dan Yuno, Licht yang sebelumnya hanya terlihat linglung, teringat kembali dengan tragedi pembantaian kaum Elf dimasa lalu. Hal itu lantas membuatnya terbangun dari tidur panjangnya dan langsung menangkap kedua Reinkarnasi Elf tersebut sembari melayang di udara. Kebangkitan Licht dan posisinya yang melayang akibat konsentrasi mana yang sangat padat,  bukan karena sebuah teknik sihir, hanyalah sedikit dari beberapa ketidaknormalan yang terjadi di manga black clover chapter 156 ini. Sesaat sebelum Licht mendarat di tanah, sebuah pedang anti sihir baru tiba-tiba muncul di hadapannya. Pedang ini tidak muncul dari dalam Grimoire, tapi...

Monday, 30 April 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 155 ] YUNO ITU ELF ATAU MANUSIA??? SEPASANG IBLIS DAN PERI!!!

Yuno yang sudah dirasuki oleh reinkarnasi jiwa Elf, secara ajaib mampu menguasai tubuhnya sendiri, seperti biasanya, meskipun secara fisik tubuhnya sudah berubah menjadi seperti reinkarnasi Elf yang lain, yang ditandai dengan bentuk daun telinga yang runcing, serta adanya tribal tattoo di wajahnya. Ini adalah kejadian yang sangat tidak biasa. Menurut Liar, sihir reinkarnasi sudah berjalan dengan sukses terhadap tubuh Yuno, tetapi entah kenapa Yuno tetap memegang kendali penuh terhadap tubuhnya sendiri. Uniknya, Yuno juga bisa menggunakan kekuatan Elf yang merasuki tubuhnya dengan baik. Jadi Yuno yang sekarang ini sebenarnya manusia atau Elf? Pada manga Black Clover chapter 155, keanehan tidak hanya terjadi pada tubuh...

Sunday, 22 April 2018

[ REVIEW BLACK CLOVER 154 ] YUNO IS BACK!!! KELEMAHAN SIHIR REINKARNASI!!!

Di chapter sebelumnya, kerjasama Asta dan Zora yang melipatgandakan kemudian membalikkan serangan kombinasi 5 Elf, berhasil membuka jalan untuk menyelamatkan Mereoleona. Kami sempat berpikir, kekuatan sihir gabungan berkapasitas maksimal yang dipantulkan oleh Asta dan Zora akan punya impact yang cukup kuat untuk setidaknya melumpuhkan kelima reinkarnasi Elf tersebut. Dugaan kami ternyata salah. Liar berhasil selamat dan bahkan sampai mampu menyusul pelarian mereka berkat pergerakannya yang secepat cahaya. Celakanya, kedatangan Liar kali ini tidak untuk menyelesaikan proses eksekusinya terhadap Mereoleona yang sempat tertunda. Melainkan untuk membawa Asta dan Grimoire miliknya kehadapan Licht. Meski sudah tahu pasti sekuat...

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons