List-nya masih sangat tidak lengkap karena hanya mentok tentang 7 karakter saja. Beberapa karakter kuat seperti Korosensei, dan Saitama bahkan tidak ikut dimasukkan.
Untuk itu, kali ini Otaku Indonesia akan mencoba untuk menambahkan. Namun list kali ini akan sedikit berbeda dari sebelumnya.
Kita tidak hanya akan membahas tentang karakternya saja, tetapi juga tentang jurus-jurusnya yang dapat menghancurkan planet.
Melalui riset yang sangat mendalam akhirnya kami berhasil mengumpulkan 10 Jurus terkuat Anime yang dapat menghancurkan planet sebagai berikut:
1. Earth-Splitter [Arale - Dr. Slump]
Arale dari anime Dr. Slump memiliki satu jurus mengerikan yang disebut Earth-Splitter. Hanya dengan sekali pukulan dia dapat membelah Bumi menjadi 2.
Tidak mengherankan jika Arale memiliki kekuatan sedahsyat itu, mengingat seri ini dibuat oleh Akira Toriyama, pembuat Dragon Ball yang di dalam ceritanya banyak sekali karakter-karakter penghancur planet.
2. Galaxian Explosion [Gemini Aspros - Saint Seiya]
Salah satu Saint emas dari seri Saint Seiya ini memiliki pukulan mengerikan yang disebut Galaxian Explosion.
Pukulannya ini tidak hanya menghancurkan satu planet, bahkan satu galaxy pun bisa diporak-porandakan.
3. Death Reborn Revolution [Sailor Saturnus - Salormoon]
Sebenarnya jurus ini bukanlah jurus pamungkas dari Sailor Saturnus. Dalam manga ada lagi jurus yang lebih mengerikan yaitu Galactic Canon.
Namun dia tidak perlu menghancurkan satu galaksi dengan Galaxtic Canon, karena dengan Death Reborn Revolution saja dia sudah bisa bikin Bumi gonjang ganjing.
4. Panah Ultimate Madoka [Madoka Kaname - Madoka Magica]
Setelah bertransformasi menjadi Ultimate Madoka, Madoka Kamane memiliki kekuatan yang tidak bisa dibayangkan sebelumnya.
Hanya dengan melepaskan satu anak panahnya, Ultimate Madoka bisa menghancurkan satu planet seperti memecahkan telur.
Beberapa fans bahkan menyebutkan bahwa Madoka adalah versi cewek dari Dragon Ball.
5. Granzeboma [Anti Spiral King - Guren Lagann]
Dengan jurus ini, Anti Spiral King menciptakan satu sosok makhluk raksasa yang bisa melemparkan satu galaxy seperti melempar piring.
Bahkan tanpa menggunakan jurus ini pun sebenarnya Anti Spiral King sudah bisa menghancurkan planet dengan satu serangan dari telunjuknya.
6. Light Hawk Wings [Tenchi Masaki - Tenchi Muyo]
Jurus ini sebenarnya bukan milik Tenchi Masaki doank. Namun Light Hawk Wings yang mampu meledakkan satu semesta adalah yang dikeluarkan oleh dirinya.
Setelah berubah ke wujud Tenchi Kami, Masaki memiliki kekuatan yang sangat mengerikan. Menghancurkan satu planet bukan hal yang sulit.
7. Kinetic Energy Manipulation [Accelerator - Toaru Majutsu no Index]
Jurus ini sebenarnya bukan untuk meledakkan Bumi. Accelerator hanya menyerap energi kinetik yang diperoleh dari perputaran Bumi.
Namun efeknya adalah perputaran Bumi jadi melambat selama 5 menit. Jika itu dunia nyata, melambat 5 detik saja sudah bisa kiamat.
8. Serious Punch [Saitama - One Punch Man]
Dalam sekali pukul dia bisa menghancurkan Meteor raksasa hingga berkeping-keping. Itu ancang-ancangnya cuma dari atap gedung lho!
Saat melawan Lord Boros, Saitama melompat dari Bulan hingga ke Bumi. Bayangkan jika lompatan tersebut disertai pukulan!
9. Gura Gura No Mi [Whitebeard - One Piece]
Dengan sekali pukul, kekuatan Gura Gura No Mi bisa menggeser kerak bumi. Menyebabkan gempa dan Tsunami yang begitu besar.
Itu baru sekali pukul. Kalau Whitebeard memukul berkali-kali kira-kira apa yang terjadi? Kiamat lah!
10. Universe One [Irene Belserion - Fairy Tail]
Yang terakhir ini sedikit berbeda. Definisi hancurnya sedikit nyeleweng dari yang di atas.
Dengan menggunakan Universe One, Irene mampu mengacak-acak posisi daratan dalam satu benua.
Tidak perlu gempa atau Tsunami, Irene sudah bisa membuat wajah Bumi hancur berantakan bukan?
Kalau ada yang ingin menambahkan lagi, silahkan tinggalkan pesan di kolom komentar ya. Terima kasih.